Notification

×

INDEKS BERITA

Tag Terpopuler

Asyiknya Pemandian Lubuk Lukum di Lubuk Minturun Kota Padang

Senin, 01 Mei 2023 | Mei 01, 2023 WIB Last Updated 2023-05-02T02:34:50Z

GUGUAHSE, Padang, (SUMBAR),  Hari libur memang hari yang asyik untuk pergi jalan jalan ataupun berwisata.  Lokasi pemandian Lubuk Lukum yang berada di Kawasan Lubuk Minturun Kota Padang ini cukup asyik untuk wisata keluarga ataupun dengan teman-teman. Pemandian Lubuk Lukum ini cukup nyaman karena memiliki air yang bersih, jernih, asri dan pemandangan yang indah.

Airnya pun tidak terlalu dalam, namun juga tidak dangkal. Bagi yang ingin mandi bisa berenang hingga ketengah, dan bagi yang takut bisa dipinggir- pinggir saja. Bahkan dipinggir sungai tersebut banyak ikan larangan. Bagi yang tidak mandi bisa menikmati pemandangan ikan berenang di sungai, bisa juga sambil memberi makan ikan. 

Menurut  Deri, salah seorang warga yang berjualan di lokasi tersebut mengatakan, Lokasi Lubuk Lukum ini selalu ramai dikunjungi. Setiap hari ada saja yang datang untuk mandi-mandi dan hanya sekedar duduk-duduk saja menikmati pemandangan.

"Setiap hari Lubuk Lukum ini selalu ramai, biasanya sore dan hari libur sejak pagi sudah ada yang datang", ungkap Deri. 

buk Nurmaini dan bang nofal 
 
pengunjung mengaku menikmati lokasi pemandian ini. Buk Nurmaini dan bang nofal sengaja datang hanya untuk mandi-mandi katena airnya bersih.

"Saya dan saya dan keluarga datang ke lubuk Lukum ini penasaran karena banyak yang bilang tempatnya bagus, dan saya buktikan memang asyik disini" ungkap Buk Nurmaini dan bang nofal

Lokasi ini tidak jauh dari pusat kota Padang, dan jika ingin menginap di lokasi ini juga ada Home stay yang cukup murah namanya Atthaya Home Stay. Lokasinya dekat sekali dengan lokasi pemandian Lubuk Lukum ini. Jika penasaran, yuk datang saja ke lokasi pemandian Lubuk Lukum Lubuk minturun Kota Padang.

(FIT)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

×
Berita Terbaru Update